Selamat Datang di MediaNagaNews.Com ➤ Konsisten - Menyuarakan - Berkomitmen ➤ Semua Wartawan MediaNagaNews.Com dilengkapi dengan ID Card Wartawan.

Dibulan Suci Ramadhan 1444H, KBPP Polri Sumut Berbagi Takjil dan Sembako Kepada Masyarakat


MEDIANAGANEWS.COM, MEDAN - Tepat pada hari Senin (17/4/2023), Keluarga Besar Putra Putri Polri yang tergabung dalam suatu wadah yang bernama KBPP Polri, Pimpinan Daerah (PD) Sumut, berbagi Takjil dan Sembako kepada masyarakat di beberapa titik di Kota Medan, diantaranya yakni di depan kantor Kesekretariatan KBPP Polri Sumut, jalan Flamboyan Raya, dekat Pajak Melati Medan.


Kegiatan berbagi takjil dan sembako ini dipimpin langsung oleh Ketua PD KBPP Polri Sumut, Ir Bona Lumban Gaol, turut di dampingi oleh Wakil Ketua Bidang Pariwisata, Helena Lumban Gaol bersama dengan Wakil Sekretaris PD KBPP Polri Sumut, Taufik, serta Biro lainnya dan beberapa anggota Sibhara.


Jiwa semangat korsa dari para pengurus KBPP Polri Sumut bersama anggota yang lainnya didalam membagikan takjil dan sembako tersebut tampak jelas terlihat.



Selain membagikan takjil dan sembako kepada masyarakat yang melintas di depan Kantor Kesekretariatan, PD KBPP Polri Sumut juga tampak telah membagikan sembako ke beberapa Asrama, yang secara peruntukannya ditujukan kepada para istri Purnawirawan Polri.


"Adapun bentuk pembagian Sembako dan takjil ini dilakukan, semata-mata hanya untuk berbagi saja di Bulan Suci Ramadhan," tutur Ketua PD KBPP Polri Sumut Ir Bona Lumban Gaol.



"Pelaksanaan giat sosial ini bukanlah suatu kegiatan yang baru kami lakukan di waktu bulan Puasa (Ramadhan) seperti ini, akan tetapi memang sudah ada kegiatan yang sering kami lakukan sebelumnya secara bersama-sama di setiap Tahunnya khususnya di moment bulan suci Ramadhan 1444 H. Ini adalah bentuk kepedulian kita terhadap saudara kita umat Muslim, baik kepada abang becak, ojol, supir angkot dan juga kepada masyarakat lainnya yang membutuhkan sembako tersebut," ujarnya.


"Selain itu, saya juga telah menghimbau kepada seluruh Anggota KBPP Polri yang ada di Sumut agar selalu tetap berbuat kasih dan menumbuhkan jiwa pemberi. Karena memberi lebih Baik dari Pada menerima," pungkas Ketua PD KBPP Polri Sumut mengakhiri. (RPM)