Selamat Datang di MediaNagaNews.Com ➤ Konsisten - Menyuarakan - Berkomitmen ➤ Semua Wartawan MediaNagaNews.Com dilengkapi dengan ID Card Wartawan.

Bentuk Mental dan SDM Residen, IPWL LRPPN Bhayangkara Indonesia Menggelar Upacara Bendera Bersama


MEDIANAGANEWS.COM, MEDAN - Pandemi Covid-19 telah mengubah seluruh Kehidupan Masyarakat mulai dari Kesehatan,Ekonomi dan Sosial. Efek yang ditimbulkan di berbagai aspek kehidupan Masyarakat 


Dampak Covid-19 secara sistematis membatasi seluruh kegiatan dan rutinitas Masyarakat Umum,Instansi bahkan sampai kalangan Institusi juga harus mengikuti aturan Prokes,tersebut.Dampak Covid-19 juga membuat kegiatan dan rutinitas menjadi terbatas dari mulai jam besuk,sampai Upacara Bendera  di Institusi Penerima  Wajid Lapor IPWL LRPPN Bhayangkara Indonesia yang beralamat dijalan Budi Luhur Gg.PTP Nomor. 8 Helvetia Medan Sumatera Utara 


Pasca Covid-19 selama dua tahun,Institusi Penerima Wajib Lapor Korban Penyalahguna Narkotika,IPWL LRPPN Bhayangkara Indonesia pada Senin (20/02/2023)melakukan Upacara Bendera bersama seluruh Residen dan Staff serta Karyawan LRPPN 



Ketua Umum Dika Novandri melalui Direktur Utama Panti Rizka Novita ,Amkeb,SST.M.Kes didampingi Wakil Direktur M.Taufik CH,Cht ,kepada awak media menyampaikan selama pasca Covid-19 seluruh kegiatan dibatasi,salah satunya seperti Upacara Bendera yang sebelum Pasca Covid-19 ini adalah salah satu kegiatan rutin yang setiap hari Senin dilakukan di Institusi Penerima Wajib Lapor IPWL LRPPN Bhayangkara Indonesia, karena, Upacara bendera merupakan salah satu kegiatan penting yang sering dilakukan di sekolah. Umumnya, upacara bendera dilaksanakan pada hari Senin dan hari-hari tertentu, seperti peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia. 


Upacara Bendera  merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan tujuan pembentukan mental dan SDM yang mencakup nilai-nilai penanaman sikap disiplin, kerja sama, rasa percaya diri, dan tanggung jawab. Dengan begitu, hal ini dapat mendorong lahirnya sikap dan kesadaran berbangsa dan bernegara serta cinta tanah air di kalangan residen dan seluruh staff panti,"ungkap M.Taufik  CH,Cht


M.Taufik juga menyampaikan salah satu poin penting tujuan upacara bendera ialah menumbuhkan rasa nasionalisme anak bangsa. Nasionalisme merupakan jiwa bangsa Indonesia yang harus melekat selama negara ini masih berdiri. Oleh karena itu, upacara bendera menjadi salah satu kegiatan penting untuk membentuk karakter bangsa. (Rio-PR)