Selamat Datang di MediaNagaNews.Com ➤ Konsisten - Menyuarakan - Berkomitmen ➤ Semua Wartawan MediaNagaNews.Com dilengkapi dengan ID Card Wartawan.

Dukacita Mendalam Menyelimuti Punguan Ompu Raja Pangahut Tua Siahaan Dohot Boruna Atas Meninggalnya Tokoh Marsma TNI (P) Firman Pangulu Siahaan


MEDIANAGANEWS.COM, JAKARTA - Kabar duka kini datang dari Punguan Ompu Raja (OR) Pangahut Tua Siahaan Dohot Boruna yang menyelimuti wilayah daerah se-Indonesia khususnya sekawasan Jabodetabek. Tokoh yang juga sekaligus putra terbaik pomparan Raja Pangahut Tua Siahaan, Marsma TNI (Purn) Firman Pangulu Siahaan ini, diketahui meninggal dunia pada Selasa (15/3/2022) sekira pukul 09.15 WIB bertempat di Rumah Sakit Auri Halim Jakarta. Selanjutnya jenazah Almarhum disemayamkan di Rumah Duka RS UKI Cililitan Jakarta Timur.


Hal itu terungkap saat awak media ini menerima langsung hasil konfirmasi yang dihimpun berdasarkan kabar dari para pihak terkait yang telah berada di Rumah Duka tersebut, Kamis (17/3/2022), sekira pukul 12.36 WIB.



Adapun almarhum diketahui tutup usia di umur 82 tahun. Almarhum yang juga dikenal dengan sebutan panggilan Opung Ariel Doli ini juga telah diketahui dimakamkan di TPU Pondok Kelapa Jakarta Timur dengan acara pemakaman militer, Kamis (17/3/2022).


Charles HM Siahaan SH selaku Ketua Umum Punguan Namora Itano–Raja Partano II Siahaan Dohot Boruna se Jabodetabek mengatakan bahwa Almarhum Marsma TNI (Purn) Firman Pangulu Siahaan tersebut merupakan salah satu mantan Ketua Umum Punguan OR Pangahut Tua Siahaan Dohot Boruna se-Jabodetabek.


"Kami sangat kehilangan sosok Almarhum. Yang dimana saat itu Almarhum menjabat sebagai Ketua Umum Pangahut Tua Siahaan se-Jabodetabek di era tahun delapan puluhan. Beliau dikenal sangat begitu dihormati oleh karena kerendahan hatinya dan ketulusannya dalam melayani punguan khususnya di pomparan Raja Pangahut Tua Siahaan sekaligus sebagai perwira TNI berintegritas tinggi ," kata Charles.



Selain itu Charles HM Siahaan juga telah memaparkan sepak terjang Almarhum di masa aktifnya dalam meniti karir di dunia TNI khususnya di Angkatan Udara.


"Marsma TNI (Purn) Firman Pangulu Siahaan semasa aktifnya telah banyak menorehkan prestasi, diantaranya yakni merupakan pilot pesawat tempur canggih pertama di Indonesia (F-5 Tiger) yang berani melesatkan pesawat tegak lurus sampai 10.000 feet (kaki) di atas permukaan laut, kemudian turun bebas dengan mematikan mesin pesawat tersebut sampai ketinggian 3000 kaki di atas permukaan laut. Selanjutnya meskipun dalam kondisi nyaris pingsan akibat turbulensi, mengaktifkan kembali mesin pesawatnya untuk terbang rendah mendekati permukaan tanah dengan kecepatan tinggi. Almarhum salah satu pilot tempur handal TNI AU yang pernah ada di tanah air Indonesia Raya. IQ nya termasuk sangat tinggi diatas rata-rata," cetus Charles yang juga merupakan pengamat militer dan pemerhati kemajuan anak bangsa Indonesia ini.


Mengakhiri kata sambutan nya di Rumah Duka tersebut, Charles HM Siahaan turut menyampaikan doa dan kata penghiburan kepada keluarga duka sebagai bentuk dukungan dan solidaritas nya terhadap punguan Siahaan.


"Doaku kiranya semua keturunan nya dapat beroleh berkat dan teladan Almarhum. Juga kepada seluruh pengurus Punguan Siahaan pun kiranya tetap mengenang Almarhum dengan meneladani kepemimpinannya dahulu," pungkas Charles HM Siahaan.



Sementara itu Kombes Pol (Purn) Dr Maruli Siahaan SH MH selaku Ketua Umum PPSD Siahaan Kota Medan sekaligus sebagai Penasehat Punguan Pomparan Raja Pangahut Tua Siahaan Kota Medan tampak hadir di Rumah Duka tersebut dan turut serta menyampaikan kata sambutannya, Rabu (16/3/2022), sekira pukul 22.00 WIB.


Maruli Siahaan mengatakan bahwa dirinya juga sangat merasakan duka cita mendalam atas kepergian sosok Almarhum untuk selama-lamanya. Maruli mengutarakan bahwa hubungannya dengan Almarhum selain bersahabat, dirinya juga masih ada hubungan keluarga yakni satu opung di keturunan orang tuanya.


"Saya turut berdukacita yang mendalam atas meninggalnya Almarhum Marsma TNI (Purn) Firman Siahaan. Almarhum merupakan sosok tokoh salah satu putra terbaik pomparan Raja Pangahut Tua Siahaan, itu sebab saya merasa sangat kehilangan sekali. Betapa saya dahulu banyak termotivasi oleh Almarhum di masa hidupnya. Semoga amal ibadah serta perbuatan Almarhum dapat diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa, serta Keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran, karena Tuhan punya rencana indah dibalik ini semua," ucap Maruli.



Selanjutnya Maruli Siahaan juga turut serta menyampaikan ungkapan rasa terima kasih nya kepada seluruh marga Siahaan yang hadir ketika itu saat di rumah duka.


"Atas nama mewakili Keluarga Duka, terimakasih saya ucapkan yang sebesar-besarnya kepada semua keluarga besar Siahaan yang berada di Jakarta ini. Yang telah memberikan perhatian nya terhadap Almarhum maupun kepada kami keluarga duka. Tuhanlah yang membalas segala perbuatan baik bapak ibu sekalian. Kiranya punguan Siahaan yang kita cintai dan banggakan ini dapat terus berkembang dan maju untuk kebesaran marga Siahaan," pungkasnya.



Turut hadir dalam acara di rumah duka dalam lawatan, diantaranya yakni Ketua Umum PPSD Siahaan Se-Indonesia Pnt Ir Manahara R Siahaan bersama pengurus pusat PPSD Siahaan lainnya.


Dalam kesempatan itu, Manahara Siahaan juga turut serta menyampaikan rasa dukacitanya yang mendalam atas meninggalnya Almarhum Marsma TNI (Purn) Firman Pangulu Siahaan kepada keluarga duka yang ditinggalkan.




Selain itu tampak hadir Ketua Umum Namora Itano-Partano II Siahaan Se-Jabodetabek Dipl Ing Charles HM Siahaan SH, Ketua Umum PPSD Siahaan Kota Medan Kombes Pol (Purn) Dr Maruli Siahaan SH MH, Marsma TNI Chandra Siahaan, Kolonel Sus Makmur Siahaan, Kolonel Adm Sotardodo Siahaan, Letkol Kal Jusak Siahaan.


Ketua OR Pangahut Tua Siahaan periode 2022-2025 St MR Siahaan, Anggota DPRD Tobasa sekaligus selaku anggota Dewan Pertimbangan PPSD Siahaan Kota Medan Parsaoran Siahaan, Mantan Calon Walikota Siantar 2015 Teddy Robinson Siahaan, beserta dengan para pengurus marga Siahaan lainnya dohot Boruna turut serta hadir dalam melayat jenazah Almarhum di rumah duka tersebut sehingga membuat suasana duka membanjiri keluarga duka yang disertai dengan tangisan dan penghiburan hingga ke pemakaman yang telah ditentukan tersebut diatas. (Rio-PR)