MEDIANAGANEWS.COM, SIMALUNGUN - Berdasarkan hasil laporan Aiptu H Sitinjak dari lokasi kejadian kepada Iptu Jonni FH Sinaga sebagai Kanit Lakalantas di Polres Simalungun pada hari Selasa 21 September 2021 sekitar pukul 20.15 WIB, diketahui bahwa telah terjadi kecelakaan berlalulintas. Satu unit Sepeda Motor Yamaha Rx King tanpa nomor polisi yang dikemudikan oleh John Alex Nandar Sinaga Lk, 19 Tahun, beralamat di Merek Raya Kecamatan Purba Kabupaten Simalungun Sumatera Utara bertabrakan dengan satu unit Truk Mitsubishi Colt Diesel Bk 8391 TM yang dikemudikan oleh Budi Hardi Purba, lk, 47 Tahun, yang beralamat di Jalan Kertas Tulus No. 11 Kel Siopat Suhu Kecamatan Siantar Timur Kota Pematang Siantar.
Adapun tempat kejadian perkara (TKP) nya berada tepatnya di jalan umum Km 53 - 54 jurusan Pematang Siantar. Kedua pengemudi Lakalantas tersebut, sebelum kejadian diketahui masih dalam kondisi sehat walafiat. Namun pasca kejadian lakalantas ini telah mengakibatkan 1 orang tewas yakni pengemudi sepeda motor tersebut.
Kemudian, berdasarkan hasil keterangan dari para saksi-saksi di TKP saat terjadinya kecelakaan tampak cuaca seketika itu cerah dan arus lalin sedang berada dua arah, tepatnya di daerah Perladangan. Jalan yang merupakan jalan provinsi dengan luas jalan 6 meter tersebut tampak terbuat dari Aspal Hotmix, pandangan cukup luas dan lurus serta terdapat garis putus-putus di badan jalan, yakni di daerah perladangan.
Diduga sebelum kejadian, Sepeda Motor Yamaha RX King yang dikemudikan oleh John Alex Nandar Sinaga beserta dengan Satu Unit Sepeda Motor Suzuki Satria Fu yang belum diketahui Nomor Polisinya, kedua pengemudi tampak secara bersamaan melaju kencang dari arah Pematang Siantar menuju arah Saribudolok dengan Kecepatan Tinggi.
"Saat di TKP Sepeda Motor Yamaha RX King tanpa Nopol tersebut terlalu kekanan dan mendekati arah ke truk Colt Diesel sehingga mengakibatkan terjadinya tabrakan dengan satu unit Mobil Barang jenis Truk Mitsubishi Colt Diesel dengan plat Bk 8391 TM yang dikemudikan oleh Budi Hardi Purba. Truk yang melaju dari arah berlawanan mengakibatkan Kematian John Alex Nandar Sinaga si Pengemudi Sepeda Motor Yamaha RX King tersebut meninggal dunia saat perjalanan menuju puskesmas," pungkas Iptu Jonni FH Sinaga selaku Kanit Lakalantas Polres Simalungun kepada awak Media ini.
Masih dengan Kanit Lakalantas "pada saat melakukan Olah TKP di lokasi kejadian, Tim kita dari Satlantas, mengkonfirmasi beberapa saksi tentang kronologis kejadiannya," lanjut Kanit Lakalantas Polres Simalungun Iptu Jonni FH Sinaga sembari mengakhiri percakapannya. (Bes74/Rio-PR)