Selamat Datang di MediaNagaNews.Com ➤ Konsisten - Menyuarakan - Berkomitmen ➤ Semua Wartawan MediaNagaNews.Com dilengkapi dengan ID Card Wartawan.

Bupati Tapteng serahkan Buku Nikah kepada 105 pasangan suami istri melalui Produk Itsbat Nikah Terpadu

Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani serahkan Buku Nikah pasangan suami istri.


MEDIANAGANEWS.COM, TAPTENG - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah menyerahkan buku nikah kepada 105 pasangan suami istri dalam rangka pemberian Produk Itsbat Nikah Terpadu yang bertempat di Gedung Nasional Pandan pada Senin (01/02/2021).

Acara pemberian Produk Itsbat Nikah Terpadu ini merupakan kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah, Pengadilan Agama Pandan, dan Kementerian Agama Tapanuli Tengah yang bertujuan untuk menertibkan Administrasi kependudukan melalui pemberian Buku Nikah Gratis.

Ketua Pengadilan Agama Pandan Encep Solahuddin menyampaikan ada sekitar 300 pasangan suami istri yang mendaftar untuk menerima Produk Itsbat Terpadu tapi saat dilakukan seleksi terpilihlah 132 pasangan yang memenuhi syarat, dan saat dilakukan sidang hanya 105 pasangan yang dikabulkan.


"Mereka inilah yang yang menerima Buku Nikah dari Produk Itsbat Nikah Terpadu, hal ini terjadi karena kita tidak ingin melegalkan pernikahan yang tidak memenuhi persyaratan rukun dan syarat pernikahan" ujarnya.



Sementara itu Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani mengucapkan selamat kepada pasangan suami istri yang menerima buku nikah, dan berharap inilah pernikahan yang pertama dan terakhir dalam hidup.

"Jadilah suami yang sayang kepada istri dan jadilah istri yang menghormati suaminya, jangan sampai ada berpikiran untuk menikah lagi" ucap Bakhtiar.

Selanjutnya Bupati Tapanuli Tengah itu menambahkan supaya bijaksana dalam bermedia sosial, karena banyak informasi yang tidak jelas kebenarannya dan sumber informasinya.

"Saya sampaikan kepada kita semua bijaklah dalam menggunakan media sosial dan jangan mudah terpancing dengan informasi yang beredar. Jangan sampai kita menyebarkan informasi yang tidak kita ketahui kejelasan dan kebenaran dari informasi tersebut" kata Bakhtiar.

Bakhtiar Ahmad Sibarani juga menghimbau masyarakat Tapanuli Tengah supaya mematuhi Protokol Kesehatan COVID-19 dan tetap menjaga kesehatan diri masing - masing dan orang yang ada disekitar kita.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Tapanuli Tengah Darwin Sitompul, Ketua DPRD Tapanuli Tengah Khairul Kiyedi Pasaribu, Wakil Ketua DPRD Tapanuli Tengah Willy Sahputra Silitonga, Sekretaris Daerah Tapanuli Tengah, Kepala Kantor Kemenag Tapanuli Tengah H. Rasidin Barasa, Ketua Pengadilan Agama Pandan Encep Solahuddin, dan Pimpinan OPD terkait di lingkungan Tapanuli Tengah. (Hery Manalu)